Best Western Papilio Hotel Hadirkan Kembali BBQ Sky Night dengan Harga Promo

Best Western Papilio Hotel terus beroperasi di masa pandemi ini. Dengan berbagai penyesuaian dan protokol kesehatan yang di terapkan per juni 2021, hotel di daerah Ahmad Yani Surabaya ini membuka kembali programnya yang sempat menjadi favorit masyarakat Surabaya, yaitu BBQ Sky Night yang menghadirkan berbagai menu bebakaran yang lezat dengan variasi melimpah serta berganti-ganti di tiap minggunya. Disajikan tiap hari Jumat & Sabtu, program ini menawarkan harga spesial yaitu dengan harga Rp 138.000 nett /pax.

Suasana Live Cooking di BBQ Sky Night Best Western Papilio Hotel

Chef Rudy Hartono, Director of Food & Beverage menyampaikan bahwa program ini dibuka kembali karenaa banyaknya permintaan dari tamu yang rindu untuk menikmati BBQ Sky Night. “Banyak tamu yang menanyakan promo ini, ketika saya bertemu di lobby ataupun Mariposa Restaurant pada saat sarapan pagi.

Baca Juga :  WAJIB COBAIN!! Alasan Kenapa SATPAM 137 (Sate Pizza Maranggi) Menjadi Menu Promo Ter-favorit di Grand Kangen Hotel

Hal ini juga karena kebanyakan yang mengambil promo tersebut adalah anak-anak muda yang ingin menghabiskan waktu sambil menikmati suasana Bantimurung Sky Pool & Cafe yang instagrammable. Jadi sekalian mencari konten, begitu..” Ujar Chef Rudy Hartono. Terkait protokol kesehatan, Best Western Papilio Hotel juga sangat menjaga tamu-tamu loyalnya dengan memberikan masker gratis bagi para tamu yang tidak membawa.

Berbagai Pilihan Makanan yang Disediakan Oleh Best Western Papilio Hotel Surabaya

Ada juga pengecekan suhu di pintu masuk, serta pemberlakuan phsyical distancing dari yang awalnya berkapasitas 120 pax, saat ini telah dikurangi menjadi maksimal 70 orang saja untuk satu kali kegiatan. Hal ini dilakukan supaya para tamu tetap merasa aman dan nyaman selama beraktivitas di Best Western Papilio Hotel.

Baca Juga :  Nikmati Sensasi Kelezatan Roti dan Kue di Bakers Corner Hotel ASTON Palembang

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Advertisement
toto slot situs togel