Asian Street Food Ramadan Buffet 1_small Asian Street Food Ramadan Buffet 1_small

Berkeliling Asia Dengan Menu Buka Puasa di Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem

Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem mengajak tamunya untuk berkeliling ke beberapa negara di Asia melalui promo buka puasa di bulan Ramadan dengan tema Asian Street Food. Menyediakan sajian spesial dari Indonesia, Cina, Jepang, Thailand hingga Arab dengan konsep buffet prasmanan sepuasnya.

Promo Ramadhan akan tersaji lengkap mulai dari pilihan salad, sup, beberapa stall, hingga hidangan penutup. Akan tersedia selama sebulan penuh setiap hari hingga pukul 21.30 malam, berlokasi di The Garden Grille & Bar yang berada di lantai 5 hotel Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem dan berkapasitas hingga 120 orang.

Berikut merupakan menu dari promo Asian Street Food:

  • Hidangan pembuka – Jelly Fish Salad, Chicken Mango Salad, Asinan Buah
  • Sup – Soto Padang
  • Hidangan utama – Nasi Goreng Kampung, Ayam Kung Pao, Ikan A la Hunan, Tongseng Daging, Sapo Tahu
  • Stall – Sate Maranggi, Sate Ayam, Gorengan, Dim Sum, Ramen, Thailand Steamboat, Shawarma Ayam, Nasi Kebuli, Kambing Guling
  • Hidangan penutup – Ketan Susu, Es Campur, Kolak Pisang, Mochi dengan Red Bean Cream, Guilinggao, Kurma, buah-buahan dan aneka puding
Baca Juga :  Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem Rayakan Ulang Tahun Ke-1 Dengan Ragam Kegiatan dan Promosi

All You Can Eat Buffet termasuk Kambing Guling

“Ramadhan tahun ini akan spesial karena menu yang disajikan lebih bervariasi dari sebelumnya, dan juga kami menyajikan menu Kambing Guling yang banyak di-request oleh tamu kami pada Ramadan tahun lalu” ujar Ferdianor, Food & Beverages Manager Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem.

Dari banyaknya menu lezat yang disajikan, selain kambing guling sebagai hidangan andalan Executive Chef Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem, Darfi Darlis mempersiapkan beberapa menu andalan lainnya yaitu, Jelly Fish Salad yang merupakan sajian khas Cina yang kaya akan nutrisi dan cocok untuk sajian berbuka, Menu spesial lainnya yaitu Soto Padang dan Sate Maranggi yang kaya rasa siap untuk menjadi pilihan menu berbuka.

Baca Juga :  INDEPENDENCE DAY BRUNCH Hotel Ciputra World Surabaya : Sajian Menu Nusantara di Hotel Bintang 5
Jelly Fish Salad sebagai menu pembuka
Jelly Fish Salad merupakan sajian khas Cina

Promo buka puasa dari Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem dapat dinikmati dengan harga Rp 310.000,- net per orang, diskon 50% untuk anak usia 6 hingga 10 tahun, dan gratis untuk anak di bawah usia 6 tahun.

Untuk anggota Hilton Honors, tamu dapat menikmati diskon hingga 25% disesuaikan dengan tingkat keanggotaan Anda. Khusus bagi tamu yang melakukan pemesanan untuk grup dengan jumlah lebih dari 20 orang, harga spesial akan diberikan yaitu Rp 280.000,- net per orang.

“Yang juga tidak boleh dilewatkan yaitu, nikmati buka puasa khusus di tanggal 23 hingga 31 Maret 2023, Anda bisa menikmati harga Rp 280.000,- net per orang tanpa minimum pemesanan” lanjut Ferdianor.

Baca Juga :  Makan Kitchen di DoubleTree by Hilton Surabaya Hadirkan Chinese Food nan Otentik

Tidak hanya promo buka puasa, bagi tamu yang membutuhkan akomodasi kamar,hotel ini juga menyediakan harga spesial melalui promo Foodie Staycation. Tamu dapat memilih sarapan atau sahur, dan makan malam dengan menu a la carte.

Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem adalah bagian dari Hilton Honors, program loyalitas tamu pemenang penghargaan untuk 19 merek kelas dunia Hilton.

Anggota yang memesan langsung melalui saluran Hilton pilihan memiliki akses ke manfaat instan, termasuk penggeser pembayaran fleksibel yang memungkinkan anggota memilih hampir semua kombinasi Poin Hilton Honors dan uang untuk memesan masa inap, Wi-Fi standar gratis, dan diskon anggota eksklusif yang tidak dapat ditemukan di tempat lain.

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Advertisement