Bulan Ramadhan tinggal menghitung hari, kamu sudah mempersiapkan untuk menyambut bulan penuh berkah? Tak ketinggalan untuk berburu tempat buka puasa bersama, buffet all you can eat atau bukber di sejumlah hotel di Surabaya.
Paket Buka Bersama di Hotel ini bisa menjadi salah satu alternatif. Selain tidak perlu ribet menyiapkan makanan, tentunya makanan juga bisa langsung ready ketika waktu berbuka tiba. Tidak perlu menunggu antrian yang panjang, dan tentunya disuguhi aneka hidangan makanan. Mulai dari appetizer, main course hingga dessert.
Inilah hotel di Surabaya yang menyiapkan buka puasa bersama tahun ini.
1. Hotel Swiss-Belinn Tunjungan
Di tahun ini, Hotel Swiss-Belinn Tunjungan yang berlokasi di pusat kota Surabaya pertama kalinya akan membawa konsep suasana khas pulang kampung ke dalam Buffetnya dengan tema “Rindu Kampung Ramadhan”.
Promo Buffet All You Can Eat “Rindu Kampung Ramadhan” dapat kamu nikmati dengan harga Rp 169,000 net/ orang dan tersedia selama bulan Ramadhan mulai pada waktu berbuka puasa hingga pukul 21.00 WIB.
Dapatkan penawaran spesial ‘Bayar 10 dapat 11’ setiap pembelian 10 paket buffet buka puasa akan dapat gratis 1 paket buffet. Selain itu ada promo early bird “Bayar 9 dapat 10”untuk periode pemesanan hingga 19 Maret 2024.
Ada voucher belanja MAP senilai 100 ribu yang akan diundi setiap hari selama periode ramadhan, selain itu ada juga 2 logam mulia dengan berat 0,5 gram dan 1 voucher menginap gratis di Swiss-Belinn Tunjungan yang akan diundi setiap minggunya selama periode Ramadhan untuk para tamu beruntung yang telah berbuka puasa di Swiss-Belinn Tunjungan.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai promo terbaru dari Swiss-Belinn Tunjungan, dapat mengunjungi akun Instagram resmi Swiss-Belinn Tunjungan di @swissbelinntunjungan, telepon (031) 9900 1999, whatsapp ke nomor +62 819-9000-9078 atau kunjungi langsung website www.swiss-belhotel.com.
2. MORAZEN Surabaya
Hadir dengan tema “Iftar Delight” dimana kata delight yang dimaknai dengan hidangan-hidangan yabg tersaji nanti akan lebih nikmat dan lebih memuaskan untuk para tamu-tamu yang datang. Ada lebih dari 218 jenis makanan dan minuman diantaranya makanan khas Nusantara, Timur Tengah, oriental, dan western.
Harga early bird mulai tanggal 12 Februari 2024 sampai dengan tanggal 11 Maret 2024 yaitu dengan harga Rp 198.000++/orang untuk periode buka puasa sampai dengan tanggal 19 Maret 2024. Dan mulai periode 20 maret 2024 harganya adalah Rp 228.000++/orang dengan penawaran beli 10 gratis 1.
Untuk informasi terkait Iftar Delight para calon pengunjung dapat menghubungi nomor WhatsApp 0853-3333-1142 atau melalui akun instagram @morazensurabaya dan @palatiersurabaya.
3. Luminor Hotel Jemursari Surabaya
Luminor Hotel Jemursari Surabaya bisa menjadi salah satu tempat pilihan untuk berpuka puasa bersama. Kali ini Luminor Hotel Jemursari Surabaya menghadirkan “7 Delightful Journey of Ramadhan” yang siap membawa para tamu untuk menjelajah kuliner Khas Ramadhan.
Buffet “7 Delightful Journey of Ramadhan” all you can eat ini bisa dinikmati dengan harga Rp 168.000 nett per pax. Dengan harga tersebut para tamu sudah bisa menikmati beragam menu lengkap mulai dari takjil, makanan utama hingga pencuci mulut dan berbagai pilihan live stall.
Para tamu juga akan dihibur dengan penampilan live music dan yang tidak kalah menarik akan ada Grand Prize sebuah 1 unit Sepeda Motor serta berbagai hadiah menarik lainnya.
Buffet Buka Puasa ini hadir setiap hari selama Bulan Ramadhan. Tersedia juga Early Bird Rp 150.000 nett per pax hingga 3 Maret 2024. Untuk pemesanan dapat kamu lakukan dengan menghubungi hotel secara langsung di 031 – 8485000 atau 08113194488 (Whatsapp).
4. Premier Place Hotel Surabaya Airpor
Seperti yang sudah dilakukan dari tahun ke tahun dengan konsep Kampoeng Ramadhan, di mana ini adalah tahun ketiga Premier Place Hotel menggunakan sub tema Kampoeng Ramadhan. Tahun ini dibuat agak berbeda dan unik karena menyajikan serba serbi yang berhubungan dengan Melayu selama bulan Ramadhan.
“Kampoeng Ramadhan – Kampoeng Melayu” hadir mulai tanggal 11 Maret hingga 07 April 2024. Dengan harga yang cukup terjangkau yakni Rp 159.000 nett per orang, para tamu restoran sudah bisa menikmati suasana layaknya seperti berwisata kuliner di tanah Melayu.
Tak hanya makanan saja yang tersaji, ada persembahan live music dengan nuansa melayu, para tamu juga berkesempatan untuk mendapatkan doorprize setiap hari, doorprize logam mulia yang diundi di akhir periode, dan Grand Prize 1 paket Umroh persembahan dari Sahabat Zam-Zam Indonesia Tour and Travel.
Dapatkan juga harga penawaran menarik diskon 20% early bird promo hingga tanggal 11 Maret 2024. Untuk informasi dan pemesanan bisa menghubungi via Whatsapp di nomor 0811-3334-9555, atau melalui website www.premierplacehotels.com dan social media @premierplacehotels.
5. Java Paragon Hotel Surabaya
Salah satu agenda yang tidak boleh ketinggalan saat bulan Ramadhan adalah buka puasa bersama. Kali ini Java Paragon Hotel & Residences Surabaya menghadirkan momen buka puasa bersama yang berbeda.
Dengan tema Harmony Ramadhan tamu bisa menikmati buka puasa yang berbeda yaitu menikmati hidangan spesial dengan melihat secara langsung sunset dari lantai 21, yaitu di Citilites Sky Club & Bistro.
Buka puasa bersama di Citilites Sky Club & Bistro bisa dinikmati dengan harga Rp 248.000 nett per pax minimal pembelian 2 orang dan dimulai dari pukul 18.00 WIB setiap harinya. Tamu juga bisa menikmati diskon early bird 10% hingga 10 Maret 2024, free takjil dan lucky draw yang akan diundi setiap hari Jumat.
Harga buka puasa bersama di The Cafe Java Paragon Hotel yaitu Rp 218.000 nett/pax dimulai dari pukul 18.00 WIB setiap harinya. Buat tamu yang beruntung ada lucky draw yang diundi setiap Jumat selama bulan Ramadhan.
Menu all you can eat juga bisa dinikmati di The Avenue Lounge Bar dengan harga Rp 198.000 nett pax dengan promo Buy 5 Get 6 dan diskon early bird 10% sampai 10 Maret 2024.
Selain paket buka puasa, Java Paragon Hotel & Residences juga menyediakan hampers untuk keluar sahabat, maupun rekan bisnis. Paket Hampers ada tiga pilihan yakni Kareem Hampers dengan ha Rp 588.000 nett terdiri dari cokelat spikoe, kastengel, nastar, dark choco, dan red bean biskuit.
Jika belum ada rencana buka puasa bersama dan staycation saat bulan ramadhan bisa langsung reservasi di The Cafe, The Avenue Lounge Bar, atau di Citilites Sky Club & Bistro melalui WhatsApp 0858-9000-0980.
Atau jika ingin staycation untuk menghabiskan waktu puasa dan lebaran bisa melalui WhatsApp 081217770408. Selain itu, tamu juga bisa mendapatkan informasi promo menarik lainnya melalui @javaparagonhotel, @citilitesjavaparagon, atau @theavenuejavaparagon.
6. Swiss-Belinn Manyar Surabaya
Swiss-Belinn Manyar merupakan salah satu midscale hotel yang dikelola oleh Swiss-Belhotel International di kota Surabaya. Dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, hotel ini menyediakan paket berbuka puasa eksklusif bertema “Wakul Ramadhan” seharga Rp 158.000 net/orang dan promo spesial Pay 10 Get 1 Free.
Para tamu dapat menikmati sajian makan sepuasnya setiap hari selama bulan Ramadhan di BaRelo mulai pukul 17.00 – 20.00 WIB. Promo ini mulai berlaku tanggal 11 Maret 2024 hingga 10 April 2024.
Selain itu, setiap pembelian paket juga memberikan kesempatan untuk memenangkan undian berupa voucher Barelo, voucher kamar, uang tunai hingga Grand Prize berupa sepeda motor listrik.
Untuk reservasi dan pertanyaan, silahkan hubungi BaReLo Swiss-Belinn Manyar di Whatsapp 0811 8332 100 atau dapat mengunjungi akun Instagram @swissbelinnmanyar.
7. Hotel Ciputra World Surabaya
Ramadhan adalah momen yang ditunggu-tunggu bagi umat muslim setiap tahunnya. Pada momen penuh berkah tahun ini, Hotel Ciputra World Surabaya menghadirkan tema “Silk Road Festive”.
Semua hidangan spesial dapat dinikmati oleh para tamu dengan harga Rp 328.000++ per orang dengan – penawaran spesial beli 7 gratis 10. Hotel Ciputra World Surabaya juga memberikan harga spesial Rp 328.000 nett per orang hingga tanggal 15 Maret 2024.
Untuk menambah keceriaan di bulan Ramadhan ini, Hotel Ciputra World Surabaya telah menyiapkan tiga emas batang 5 gram untuk para tamu yang beruntung yang telah menikmati momen buka puasa di The Gallery Restaurant.
Dibandrol dengan harga Rp 258.000 nett per set, Delightful Sweet Ta’Jil ini dapat dinikmati 2 orang. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi F&B Hotel Ciputra World Surabaya melalui WA 08113113890.
8. Wyndham Hotel Surabaya
Menyambut Bulan Suci Ramadhan tahun ini, Wyndham Surabaya meluncurkan paket buka istimewa serasa berkeliling dunia. Menghadirkan sederet menu lintas benua dengan kelezatan tiada tara.
Tak ketinggalan aneka promosi menarik seperti diskon 30% untuk pemesanan Early Bird hingga tanggal 5 Maret 2024, Beli 5 Gratis 1 untuk pembelian hingga 30 Maret 2024, serta promosi pembayaran dengan menggunakan kartu kredit. Selain itu, Wyndham juga punya paket menginap yang sudah termasuk dengan sahur dan buka puasa.
9. BeSS Mansion Hotel Surabaya
Guna menyambut bulan suci Ramadhan, BeSS Mansion Hotel Surabaya menawarkan sajian berbuka puasa yang lengkap dan didukung dengan sajian pemandangan Kota Surabaya yang tidak kalah menarik.
Paket berbuka puasa yang ditawarkan adalah “Iftar Kareem”, yaitu paket berbuka puasa bersama dengan menu All You Can Eat. Dengan harga Rp 163.888++ / pax, akan disajikan lebih dari 100 varian item, free takjil dan tersedia dalam opsi area baik itu indoor, outdoor, maupun semi-terrace yang membuat acara buka bersama dengan keluarga, pasangan maupun kerabat di Bess Mansion Hotel Surabaya menjadi lebih menarik lagi.
Selain itu, Bess Mansion Hotel Surabaya juga memberikan special benefit berupa Kultum, Prayer Room & Tarawih, Special Doorprize, serta terdapat penawaran buy 10 get 1 free untuk semua orang yang melakukan pemesanan paket.
10. MaxOne Hotel Tidar Surabaya
Satu lagi pilihan kuliner Ramadhan di hotel Surabaya. Yakni di MaxOne Hotel, Jalan Tidar, Surabaya. Mereka mengusung tema Iftar Buffet Selera Nusantara. Menu yang disajikan adalah menu lokal. Baik makanan berat maupun kudapan.
Menu main course terdiri dari: nasi putih, nasi goreng teri, mie goreng, tumis kacang panjang, sambal goreng tahu, tempe, kentang, dan ikan pesmol. Untuk menu stole, terdiri dari: penyetan, pare, sambal goreng cecek, oseng teri tempe, terik tahu tempe, bakso, soto ayam, gado-gado, dan bubur madura.
Untuk pastry ada bolu pisang, brownies kukus, dan yang snack, ada gorengan, kacang rebus, ubi rebus, dan ubi rebus.
11. POP Hotel Stasiun Kota Surabaya
Untuk menyambut datangnya bulan suci ramadhan tahun ini, hotel di Surabaya ini secara khusus menyiapkan menu Nusantara dari Sumatera. Kurang lebih 50 macam menu makanan dan minuman yang akan disajikan setiap harinya, panduannya menu Nusantara dan Timur Tengah yang saat ini sedang digemari banyak pelanggan.
Bukan hanya menu masakan yang akan disiapkan saat bulan puasa nanti, sebagai apresiasi 8 tahun POP Hotel Stasiun Kota beroperasional, hotel ini akan memberikan doorprize berupa 8 gram emas bagi tamu yang melakukan reservasi menu buka puasa.
12. Hotel Neo Gubeng Surabaya
Pada Ramadhan tahun ini, Hotel Neo Gubeng Surabaya menawarkan paket buka puasa BERKAT NEO (Berbuka Hemat ala Neo) dengan berbagai pilihan menu yang menggugah selera.
Mulai tanggal 14 Maret hingga 8 April 2024 para penikmat kuliner akan dimanjakan dengan sajian khas dari seluruh Nusantara hanya dengan Rp 118,800 nett/orang dengan spesial promo dengan membayar 5 orang akan mendapatkan gratis 1 orang.
Bagi kamu yang ingin mendapat penawaran harga spesial dapat memanfaatkan promo early bird. Ada 2 macam paket early Bird yang ditawarkan. Early bird Gold tersedia dengan harga hanya Rp 88.800/pax untuk periode pemesanan tanggal 25 Februari hingga 3 Maret 2024, sedangkan early bird Silver ditawarkan dengan harga Rp 98.800/pax untuk pemesanan tanggal 4 hingga 14 Maret 2024.
13. MaxOne Hotel Dharmahusada
MaxOne Hotel Dharmahusada juga menyediakan paket buka puasa bersama dengan mengusung tema Iftar Under The Stars yang berlokasi di SkyCave Rooftop Lounge.
Semua pilihan makanan dapat dinikmati hanya dengan Rp 125.000 nett/orang, dan juga berlaku promo Beli 10 gratis 1. Program paket buka puasa bersama di MaxOne Hotel Dharmahusada sendiri hadir setiap hari mulai 10 Maret 2024 – 9 April 2024.
Tidak hanya paket berbuka puasa bersama, MaxOne Hotel Dharmahusada Surabaya juga memiliki promo menginap bertajuk Ramadhan Kareem yang dipatok mulai dari Rp 410.000 nett/malam, tamu bisa menginap di Happiness Room termasuk dengan sahur untuk 2 orang.
14. Zest Hotel Jemursari
Menyambut bulan suci Ramadhan dengan kegembiraan yang menggelora, Zest Hotel Jemursari Surabaya merilis berita mengenai paket buka puasa istimewa yang dihiasi dengan diskon menarik: “KURMA – Kuliner Ramadhan Bareng Mak Kur”.
Promo menarik menjadi bagian tak terpisahkan dari keseluruhan pengalaman berbuka puasa. Zest Jemursari Surabaya menghadirkan Early Bird yang menggiurkan bagi mereka yang memesan dine-in antara tanggal 10 hingga 13 Maret, dengan diskon 35% dari harga normal Rp108.000 per orang.
Bahkan, setiap pembelian 10 pax akan mendapatkan bonus 1 pax gratis, memperkaya pengalaman bersantap bersama orang-orang tercinta. Tidak hanya itu, bagi yang ingin mengadakan buka puasa di ruang meeting, hotel ini menawarkan paket spesial dengan harga Rp 125.000 per orang, yang meliputi hidangan lezat dan fasilitas ruang rapat lengkap.
Itulah 14 rekomendasi paket buka puasa All you can eat di hotel Surabaya yang bisa kamu jadikan pilihan menghabiskan Ramadhan bersama siapapun. Temukan berbagai pilihan menu lezat dan suasana yang nyaman untuk merayakan momen berbuka puasa bersama keluarga dan teman-teman di hotel-hotel pilihan di atas.