4 Pilihan Glamping di Salatiga dengan Pemandangan Alam Menyejukkan 4 Pilihan Glamping di Salatiga dengan Pemandangan Alam Menyejukkan
4 Pilihan Glamping di Salatiga dengan Pemandangan Alam Menyejukkan

4 Pilihan Glamping di Salatiga dengan Pemandangan Alam Menyejukkan

Glamping atau glamour camping tengah digemari masyarakat untuk mengisi liburan. Berbeda dari camping pada umumnya yang harus repot membawa perlengkapan dari rumah, saat glamping semua perlengkapan yang dibutuhkan sudah disediakan sehingga lebih praktis.

Salah satu lokasi yang sering dituju untuk glamping adalah Kota Salatiga karena terkenal akan udara sejuk dan suasana asri. Berikut empat rekomendasi spot glamping di Salatiga yang bisa kamu datangi. 

1. Kopeng Treetop

Kopeng Treetop
Kopeng Treetop

Kopeng Treetop merupakan penginapan paling hits di Salatiga dan banyak dibicarakan di sosial media. Banyak spot menarik dan wahana permainan seru yang ada di sini seperti zip coaster, ski ban, ATV, outbond dan lainnya. 

Tak ketinggalan, ada resto di atas pohon yang bernama Tree top resto. Selain itu, Kopeng Treetop juga memiliki glamping ada tiga jenis yaitu star camp, family camp, dan glam camp. Tarif menginap di tempat ini sekitar Rp 900.000 per malamnya.

  • Lokasi: Jalan Raya Kopeng Selo Ngisor, Batur, Getasan, Semarang.
  • Jam buka: Buka dari Jumat-Minggu, jam 09.00-17.00 WIB.
  • Tiket masuk: Rp 70.000, gratis 1 permainan dan 1 makanan di Treetop Resto.
Baca Juga :  6 Pilihan Promo Hotel untuk Liburan Lebaran yang Menyenangkan di Bali

2. Merbabu Park

Merbabu Park
Merbabu Park

Di Salatiga terdapat penginapan unik bernama Merbabu Park. Bangunannya unik berbentuk gubug segitiga dengan rumbia di atasnya.

Terdapat tiga jenis glamping yang disewakan yaitu supercamp executive, supercamp gazebo, executive super glamping, dan rumah pohon. 

Untuk sekali menginap, tarifnya Rp 250.000 – 600.000.Selain nyaman, pemandangan dan suasana di Merbabu Park bakalan bikin betah. Apalagi ada taman dan mini zoo yang juga bakal bikin anak-anak senang di sini. 

  • Lokasi: Jalan Umbul Songo, Cuntel Kopeng, Getasan, Semarang.

3. Sitinggil Muncul

Sitinggi Muncul
Sitinggi Muncul

Sitinggil Muncul merupakan spot camping keluarga yang ramah anak. Di dalamnya terdapat 3 jenis penginapan dari glamping tent, tree house, dan vintage house.

Baca Juga :  5 Hotel Bernuansa Alam Di Surabaya, Wajib dijelajah!

Suasana asri dan tenda berwarna warni menambah daya tarik dari Sitinggil Muncul. Selain menginap kamu dapat melakukan trekking, bersepeda, dan melukis.

Uniknya Sitinggil Muncul, menerapkan penginapan yang ramah lingkungan seperti meminimalisir penggunaan plastik dan menyediakan menu plant base yang berasal dari kebun milik penginapan.

  • Lokasi: Jalan Raya Muncul KM 7 No 2, Banyubiru, Semarang.

4. Camping Ground Pinus Kenteng

Camping Ground Pinus Kenteng
Camping Ground Pinus Kenteng

Villa Camping Ground Pinus Cunthel Kenteng merupakan penginapan asri yang terletak di antara hutan pinus. Pemandangan indah berlatar Gunung Merbabu dapat kamu nikmati saat bermalam di sini.

Tarif menginap yang disediakan juga cukup murah dari Rp50.000 – 125.000. Tarif tersebut hanya untuk sewa tenda saja. Belum termasuk perlengkapan lain seperti gas, kompor dan lainnya.

Baca Juga :  Staycation Tanpa Khawatir Polusi Udara Jakarta, Hotel ASTON Priority Simatupang Siapkan Air Purifier Agar Lebih Nyaman

Bila ingin mencoba sensasi lain, kamu dapat mencoba campervan atau camping dengan mobil pribadi dengan tarif Rp 200.000 dan perorangan dikenai Rp 75.000.

  • Lokasi: Jalan Raya Salatiga Kopeng nomor 8 Genteng Getasan Semarang.
  • Jam buka: Setiap hari buka dari pukul 08.00-22.00 WIB.

Tarif glamping yang dipatok tergantung fasilitas yang disediakan. Jadi, kamu bisa sesuaikan dengan budget dan kebutuhanmu, ya. 

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Advertisement