Kemenparekraf mewajibkan pelaku usaha hotel dan pariwisata untuk melakukan sertifikasi CHSE. Apa tujuan dan bagaimana proses pengurusannya?
CHSE alias Clean, Health, Safety, and Environment Sustainability atau Kebersihan, Kesehatan, Keselamatan, dan Kelestarian Lingkungan menjadi istilah yang sering terdengar di masa pandemi.
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) terus mendorong pelaku usaha hotel dan venue MICE untuk melakukan sertifikasi CHSE.
Mengapa CHSE penting? Karena ini merupakan upaya menyakinkan wisatawan bahwa produk dan pelayanan yang diberikan sudah memenuhi protokol kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan.
Siapa saja yang wajib melakukan sertifikasi CHSE? Antara lain, daya tarik wisata, desa wisata, homestay atau pondok wisata, hotel, restoran atau rumah makan, tempat penyelenggaraan pertemuan, perjalanan insentif, konvensi dan pameran, arung jeram, golf, dan usaha wisata selam.
Lalu bagaimana cara mendapatkan sertifikasi CHSE?
1. Akses laman website https://chse.kemenparekraf.go.id dan pilih menu ‘Daftar Sekarang’ atau ‘Mulai Assessment’ pada halaman utama website yang akan mengarah ke halaman pendaftaran. Lalu isi data seperti yang diminta.
2. Setelah mengisi data dan mencantumkan email akun yang aktif, Anda akan menerima email verifikasi. Klik tautan dan ikuti proses selanjutnya.
3. Usai pendaftaran, Anda dapat mengunduh mengunduh format surat pernyataan deklarasi mandiri yang perlu dilakukan pengisian sebagai pernyataan resmi data dan informasi yang disampaikan benar dan dapat divalidasi secara langsung.
Proses Penilaian secara Mandiri dapat dilakukan secara daring. Pengguna juga dapat mengunduh angket/form penilaian mandiri sehingga dapat terlebih dahulu mengetahui dan mempelajari indikator yang menjadi penilaian, sebelum mengisi pernyataan pada sistem.
4. Setelah penilaian mandiri dilakukan dan indikator penilaian terpenuhi, Anda akan diminta untuk mengunggah Surat Pernyataan Deklarasi Mandiri dan mengirimkan hasil penilaian mandiri pada sistem untuk diteruskan kepada tim auditor.
Jika Anda telah melakukan pengisian seluruh pertanyaan dan mengupload surat pernyataan deklarasi mandiri yang telah ditanda tangani akan kembali kepada halaman utama CHSE.