Momen lebaran menjadi waktu yang tepat untuk saling bermaaf maafan. Biasanya akan ada sesi halal bi halal, yakni berkumpul menjadi satu untuk bermaaf maafan antar keluarga maupun kolega.
Momen yang terjadi setahun sekali tersebut sangat cocok diselenggarakan di Atria Hotel Malang. Memberikan penawaran yang menarik untuk pelaksanaan Halal bi Halal, bisa jadi alternatif bagi para tamu untuk menggelar acara tersebut di hotel satu ini.
“Kami menawarkan promo halal bi halal delight, tentunya dengan harga yang sangat terjangkau, yakni Rp 150 ribu per pax. Jadi konsepnya ini bukan All You Can Eat akan tetapi berupa buffet dengan minimal pemesanan yakni 20 orang,” terang Marketing Communication Manager Atria Hotel Malang, Eko Aprianto.
Dilanjutnya, khusus di Hari H Lebaran, yakni pada tanggal 10 April 2024, terdapat promo spesial yakni tanpa minimal order. Langsung bisa menikmati buffet Halal bi Halal all you can eat yang telah disajikan.
Selain promo halal bi halal yang sangat murah dengan hidangan yang menggiurkan, terdapat juga promo untuk kamar bagi para tamu yang ingin menikmati suasana menginap di Atria Hotel Malang dengan pemandangan city light Kota Malang yang indah.
Untuk kamar, mereka ada promo spesial yakni cukup membayar Rp 999 ribu untuk tipe Deluxe sudah termasuk juga sarapan pagi bagi dua orang. Promo ini berlaku mulai dari tanggal 9 sampai dengan 18 April 2024.
Nikmati setiap momen berharga libur Lebaran dengan keluarga di Atria Hotel Malang. Dengan fasilitas yang lengkap dan layanan yang ramah, pastikan Anda dan keluarga merasa nyaman dan bahagia selama menginap.