Semua orang yang tinggal di Jawa Timur jika ditanya ingin liburan ke mana, jawaban yang paling sering keluar adalah Malang. Tapi, kalian tahu nggak kalau ada kota lain di Jawa Timur yang juga punya destinasi yang tak kalah menarik.
kota itu adalah Kabupaten Gresik, sebuah kabupaten yang sering dikenal sebagai kota industri karena banyaknya pabrik yang berdiri di kabupaten ini. Meskipun juga dikenal sebagai dengan beragam julukan, Kabupaten Gresik juga memiliki destinasi yang tak kalah menarik untuk dikunjungi.
Seperti apakah destinasinya?
1. Bukit Jamur
Bukit yang memiliki bentuk unik ini berlokasi di Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik. Keberadaan bukit mirip tumbuhan jamur ini muncul dikarenakan akibat terkikis oleh terpaan angin dan hujan. Bentuk unik dari bukit inilah yang kemudian menjadi opsi tujuan untuk dikunjungi.
Untuk kalian yang tertarik dengan lokasi ini, kalian cukup menyiapkan uang sebesar Rp3.000,00 untuk tiket masuk jika kamu menggunakan motor. Tapi, jika kamu menggunakan mobil, maka kamu hanya perlu menyiapkan uang sebesar Rp10.000,00 untuk tiket masuknya.
2. Banyu Biru Lowayu
Salah satu destinasi yang mungkin bisa kalian pertimbangkan nih. Banyu Biru Lowayu ini terletak di Desa Lowayu, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik. Keunikan dari Banyu Biru Lowayu sendiri terletak pada kandungan belerang yang ada pada airnya dan dipercaya mampu mengobati penyakit kulit.
Untuk kalian yang merasa ingin sedikit menjauh dari perkotaan, lokasi ini cocok untuk kalian.
3. Banyu Urip Mangrove Center
Jika Surabaya ada ekowisata mangrove yang instagramable di daerah Medokan Ayu, Gunung Anyar, dan Wonorejo, maka Gresik juga punya ekowisata mangrove yang tak kalah keren. Banyu Urip Mangrove Center merupakan ekowisata yang berlokasi di Desa Banyu Urip, Kecamatan Ujungpangkah.
Banyu Urip Mangrove Center ini menyuguhkan pemandangan rimbun dari hutan mangrove yang tak mungkin kalian lewatkan. Untuk kamu yang suka berburu foto yang instragramable, maka lokasi ini bisa kalian kunjungi dengan membawa uang sebesar Rp5.000,00 untuk tiketnya.
4. Kampung Kemasan
Kalian pecinta arsitektur klasik? Mungkin kalian bisa mengunjungi lokasi ini. Kampung Kemasan ini berlokasi di Jalan KH. Abdul Karim Gg. III No.24, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik. Berdirinya Kampung Kemasan sendiri tak lepas dari cerita tentang keunggulan seorang pengrajin emas keturunan Tionghoa yang dulunya pernah bermukim di sana.
Keunikan dari lokasi ini tak bisa lepas dari gaya arsitektur yang melatarbelakanginya. Dengan memadukan gaya arsitektur Eropa dan Tiongkok, tampilan dari bangunan ini menjadi pembeda dari bangunan yang berdiri di sekitarnya.
Untuk kalian yang hobi fotografi, kalian bisa menjadikan lokasi ini sebagai opsi dan disarankan mendatangi lokasi ini pada waktu golden hour untuk mendapat hasil terbaik.
5. Tanjung Gaang
Dari lokasi tengah kabupaten Gresik menuju dekat laut, inilah Tanjung Gaang. Tanjung Gaang berlokasi di Dusun Somor-Somor, Kelurahan Kumasa, Kecamatan Sangkapura, Kabupaten Gresik. Tanjung Gaang sendiri menyuguhkan panorama laut yang cukup menyembuhkan rasa penat kalian akan kesibukan kota.
Dengan kondisi alam yang masih sangat alami, Tanjung Gaang akan menyambut kalian dengan beragam panorama asik, tergantung pada posisi kalian nantinya.
So, sudah ada ide mau ke mana?