Bukan tanpa alasan Bali dijadikan sebagai tempat liburan favorit dari wisatawan lokal dan mancanegara. Pasalnya, kamu selalu dapat menikmati keberagaman budaya dan adat istiadat yang super menarik.
Apalagi, kamu dapat menikmati panorama yang spektakuler dari tepi tebing. Indahnya pemandangan laut dengan didampingi langit yang biru pastinya akan membuat kamu terkesan.
Tentu saja, kamu dapat menikmati pengalaman tersebut ketika menginap di beberapa hotel mewah berikut. Letak bangunan yang berada di atas tebing memang menjadi daya tarik tersendiri. Yuk, lihat di mana saja!
1. Anantara Uluwatu
Tertarik untuk menikmati panorama sunset yang memesona dari atas tebing? Yuk, berkunjung ke Anantara Uluwatu! Dengan membawa konsep modern, kamu dapat menemukan interior ruangan yang dibuat menggunakan material kaca.
Makanya kamu bisa melihat pemandangan laut dari dalam kamar kamu secara langsung. Tidak hanya itu, kamu juga dapat menikmati pengalaman kuliner bertabur bintang.
Anantara Uluwatu menyediakan paket makan malam di tepi tebing sambil didampingi pemandangan samudra yang indah. Selain itu, pengunjung juga bisa berkunjung ke Pantai Padang Padang yang hanya berjarak beberapa langkah dari hotel.
2. AYANA Resort and Spa
Berlibur ke Bali tidak akan lengkap rasanya kalau kamu belum menginap di AYANA Resort and Spa. Pasalnya, kamu dapat menikmati pengalaman relaksasi yang jauh dari kehidupan perkotaan.
AYANA Resort and Spa mempunyai konsep bangunan bergaya tradisional khas Bali. Sorotan utama dari AYANA Resort and Spa adalah Rock Bar yang terletak di atas tebing.
Bar terbuka tanpa atap tersebut memberikan kamu kesempatan untuk menikmati cocktail sambil didampingi pemandangan samudera yang indah. Cocok banget untuk kamu kunjungi bersama pasangan, ya!
3. Alila Uluwatu
Alila Uluwatu yang populer di kalangan wisatawan lokal dan mancanegara pastinya menjadi destinasi penginapan yang wajib kamu kunjungi.
Hotel yang telah didirikan sejak tahun 2009 ini memang mempunyai kualitas pelayanan dan fasilitas yang tidak perlu kamu ragukan lagi.
Latar belakang pemandangan samudera yang indah tentunya selalu berhasil mencuri perhatian. Kamu selalu dapat menikmati view yang menakjubkan dari atas ketinggian.
Makanya gak heran kalau Alila Uluwatu banyak dikunjungi oleh para selebriti internasional, termasuk Hugh Jackman, lho!
4. Bulgari Resort Bali
Sudah banyak yang tahu jika Bulgari Resort Bali mempunyai pemandangan laut yang memesona. Pasalnya, hotel mewah ini terletak pada ketinggian 150 meter dari permukaan laut.
Alih-alih merasa takut akan lereng yang cukup terjal, kamu justru akan berdecak kagum ketika melihat keindahan alam yang ditawarkan.
Tidak hanya itu, Bulgari Resort Bali juga mempunyai paket makan malam super romantis. Kamu dapat menikmati makan malam pribadi bersama pasangan di ruang terbuka.
Paket tersebut akan memberikan kamu kesempatan untuk menikmati pemandangan laut dan hembusan angin laut yang menyegarkan.
5. Karma Kandara
Karma Kandara terletak di atas tebing Peninsula yang sering kali dikenal dengan sebutan “Billionaires Row”.
Tidak tanggung-tanggung, hotel mewah ini mempunyai pantai pribadi yang telah terjaga akan keasriannya. Kamu hanya dapat mengakses pantai tersebut dengan menggunakan gondola yang disediakan oleh Karma Kandara.
Untuk menikmati waktu selama berada di Karma Kandara, kamu dapat menikmati fasilitas kolam renang yang terletak di puncak tebing.
Karma Kandara juga menyediakan restoran yang telah terjamin akan kelezatan rasanya. Apalagi, kamu dapat menikmati panorama laut yang indah dari atas ketinggian.
Jika kamu berniat menghabiskan tabungan untuk menikmati pemandangan dan suasana yang indah, hotel mewah yang terletak di tepi tebing di atas bisa jadi pilihan. Kamu dapat menikmati panorama laut khas Bali yang memesona dari atas tebing.