Hotel Horison Nindya Semarang Luncurkan Promo Menarik di bulan Ramadhan

Bulan suci Ramadhan selalu identik dengan kebersamaan, kehangatan keluarga, dan silaturahmi sesama umat manusia. Suasana ramadhan yang selalu ditunggu-tunggu tersebut membuat Horison Nindya Semarang ingin berbagi kesan hangat ramadhan bagi para tamu.

Horison Nindya Semarang hadirkan menu berbuka puasa all u can eat dengan mengangkat tema “Gubuk Ramadhan’, dimana dapat memberikan suasana kampung halaman karena menu yang disajikan adalah menu-menu khas nusantara, didukung dengan dekorasi serta buffet yang di set-up menggunakan gubuk.

Paket Buka Puasa Hotel Horison Nindya Semarang
Paket Buka Puasa Hotel Horison Nindya Semarang

Paket Berbuka Puasa ALL YOU CAN EAT “Gubuk Ramadhan” ini adalah Rp 99.999,- Nett/Pax dengan menu yang berbeda-beda setiap harinya. Menu yang disajikan tentunya sangat otentik dan membuat tamu selalu ingin merasakan kembali ciri khas masakan Horison Nindya Semarang.

Baca Juga :  Mövenpick Hotel Surabaya City Rayakan Christmas Tree Lighting Lewat “Kilo of Kindness”

Tidak hanya itu, Horison Nindya Semarang juga memberikan promosi setiap pembelian 10 pax akan mendapatkan gratis 1 pax dengan periode pemesanan 1 – 21 Maret 2023.
Horison Nindya Semarang juga akan menghadirkan Live Musik pada setiap akhir pekan selama bulan suci Ramadan, serta lucky draw yang diundi setiap hari sehingga tamu yang beruntung berkesempatan mendapatkan complimentary voucher.

Penasaran dengan menu yang akan kami hidangkan? Segera rayakan silaturahmi berbuka puasa bersama orang tersayang hanya di Horison Nindya Semarang!

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Advertisement