Hi Hoteliers. Kali ini kami punya rekomendasi tempat makan menarik lainnya untuk anda. Waktu makan kamu tentunya akan semakin seru jika makanan yang tersaji lezat dan pemandangan yang ditawarkan indah. Untuk itu kami merangkum rekomendasi Tempat makan rooftop di Yogyakarta untuk kamu:
1. Canting Restaurant
Restoran ini berada di Rooftop galeria mall. Jadi kamu bisa menikmati makan disini setelah puas berbelanja di galeria mall. Tempat ini sangat nyaman dengan penerangan yang pas. View kota Yogyakarta dari atas sini juga terlihat sangat indah.
Makanan yang dijual merupakan international food. Terdapat juga beberapa menu fusion yang menarik seperti mie ayam truffle, canting burger, dan masih banyak lagi yang tentunya harus kamu coba karena tidak ada di tempat lain. Kamu juga bisa menikmati dessert lezat seperti durian creme brule, merapi lava cake, mille feuillet, dll yang disajikan dengan cantik dan tentunya bercita rasa lezat.
Canting Restaurant berlokasi di Jl. Jend. Sudirman No.99-101, Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55223. Kisaran harga yang dibayarkan untuk menikmati hidangan disini mulai dari Rp 75.000-200.000 per orang.
2. Roux Kitchen and Bar
Restoran ini mengusung konsep casual dining. Meja di restoran ini sangat khas dengan sentuhan warna hijau tosca di bagian tepi samping meja.
Menyediakan sajian hidangan internasional. Hidangan disini sangat beragam mulai dari starter, soup, salad, brunch healthy food, pasta, sandwich and burger, fish and seafood, grilled and steak, asian, dan dessert bisa kamu nikmati. Menu yang harus kamu coba yaitu menu steak yang disajikan dengan 4 pilihan saus yaitu butter herb sauce, mushroom sauce, BBQ sauce, dan Blackpepper sauce.
Roux Kitchen and Bar berlokasi di Jl. Suroto No.3, Kotabaru, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55224. Beroperasi setiap hari mulai pukul 13.00-21.00. Kisaran harga yang dikeluarkan per orang di atas Rp 75.000.
3. Purple Restaurant
Restoran ini terletak di rooftop hotel grand mercure Yogyakarta. Terdapat 2 pilihan untuk dining yaitu outdoor dan indoor. Didekorasi dengan konsep klasik yang dapat dilihat dari motif lantai keramik hotel ini dan dominasi warna putih pada mebel.
Makanan yang dijual disini dijamin halal dan tidak mengandung babi. Menjual menu BBQ, Healthy foods, Fremch foods, Vegetarian cuisine, dan Gluten free menu. Sehingga kamu yang punya alergi tertentu tidak perlu khawatir jika ingin makan disini karena menu yang disajikan sangat beragam.
Purple Restaurant berada di Jl. Laksda Adisucipto No.80, Demangan Baru, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281. Rata-rata harga makanan dan minuman ini Rp 65.000 per porsinya.
4. Alive Fusion Dining
Merupakan tempat makan dengan 3 lantai. Sangat cocok untuk dijadikan tempat kumpul, meeting, acara keluarga, gathering, dll. Menyediakan berbagai fasilitas seperti tempat parkir, restroom, meeting room, LCD, Proyektor, dan Soundsystem.
Menu makanan yang dijual disini beragam. Ada small bites yang merupakan makanan ringan seperti pom pom potato, onion ring, garlic bread yang bisa kamu jadikan appetizer. Makanan utama yang dijual yaitu yamie, yang dihidangkan dengan berbagai pilihan mulai dari yamie basic, yamie manis, yamie asin, yamie blackpepper, hingga yamie special yang bisa kamu tambah dengan topping yang sesuai dengan seleramu.
Alive Fusion Dining berlokasi di Jl. Timoho No.49A, Baciro, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55165. Harga makanan disini sangat terjangkau berada di kisaran Rp 100.000 per orang.
5. Honje Mangkubumi
Restoran ini terletak di dekat tugu jogja. Membuat kamu bisa menikmati pemandangan tugu Jogja melalui area outdoor rooftop restaurant ini.
Menu yang disajikan disini merupakan menu khas nusantara terutama menu makanan Jawa. Untuk starter terdapat menu mendoan, lumpia yang bisa kamu nikmati sebagai pembuka. Must try menu disini yaitu menu nasi goreng hongje. Banyak juga menu utama lain seperti pecel ayam, bethak ayam, ayam panggang, dll.
Honje Restaurant berlokasi di Jl. Margo Utomo No.125, Gowongan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55232