Hotel Novotel Samator Surabaya kembali menghadirkan ‘Close to Me vol. 2′ Wedding Showcase dengan penawaran paket yang beragam.
Pameran pernikahan kali ini menghadirkan banyak pilihan paket secara lengkap atas vendor-vendor bergengsi yang dapat disesuaikan oleh calon pengantin.
Benefit
Setelah sukses menyelenggarakan pameran pernikanan sebelum pandemi, tahun ini ‘Close to Me’ Wedding Showcase kembali hadir dengan upgrade dari segi vendor maupun benefit.
Tak main-main, benefit yang ditawarkan mulai dari unlimited photobooth hingga kamar Suite Executif with 3 bedrooms secara gratis. Novotel Samator pun memberikan grand price berupa tiket pesawat ke Singapura.
Selain itu, Bagi para calon pengantin yang melakukan pemesanan selama pameran berlangsung, berkesempatan mendapatkan Accor Membership.
Jika bicara soal menu, terdapat perubahan set-up menu yang ditawarkan. Dengan menyajikan 8 course hasil fusion culture atau akulturasi budaya kuliner western dan oriental.
“Saat ini disajikan secara individual, mengadopsi dari pandemi. Tamu akan lebih nyaman dan lebih hygine” ujar Fajar Hermawan selaku Food and Beverage Director
Bagi calon pasangan yang tertarik, dapat mengikuti food tasting yang diselenggarakan oleh Hotel Novotel Samator.
Waktu Pelaksanaan
Pameran pernikahan ‘Close to Me vol. 2’ akan dilaksanakan pada tanggal 13-14 Agustus 2022. Acara akan dibagi menjadi dua sesi, pukul 11.00 dan 15.00 WIB.
Selain pameran pernikahan dan food tasting, calon pengantin akan diajak room and hotel tour. Reservasi diperlukan mengikuti rangkaian kegiatan.
Namun jangan khawatir, ada sesi pameran yang dibuka untuk umum. Mulai dari pukul 15.00-21.00 WIB. Kalau mau dengerin live music, Hoteliers bisa banget dateng di atas jam 17.00 WIB.
Untuk informasi selengkapnya dapat diakses pada instagram Novotel Samator