Upscale hotel di pusat Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Hotel Ciputra, menghadirkan paket food and beverage terbaru, yakni “All You Can Eat BBQ by The Pool”. Terdapat sejumlah menu makanan yang ditawarkan pada paket tersebut, mulai dari sayuran, buah, ikan, daging sapi, ayam, hingga aneka seafood. Selain makanan utama, paket itu juga menawarkan berbagai pilihan makanan pembuka dan penutup untuk disantap oleh para tamu.
Paket BBQ dinner tersebut pun dapat dinikmati setiap Jumat malam pukul 18.00 hingga 22.00 WIB dengan harga Rp 189.000. Paket ini berlaku hingga Desember 2023. General Manager Hotel Ciputra Semarang Erny Kusmastuti mengatakan, paket All You Can Eat BBQ by The Pool hadir untuk menghibur para tamu sekaligus menghilangkan kejenuhan mereka saat menginap.
Promo ini juga kami hadirkan untuk menjawab keinginan penikmat barbeque agar bisa menikmati menu bakar-bakaran berkualitas di Kota Semarang dengan venue tepi kolam renang di ruang terbuka. Tak hanya itu, lanjut Erny, paket tersebut juga dihadirkan untuk memberikan opsi bagi masyarakat umum yang ingin menikmati akhir pekan di kawasan Simpang Lima.
Seperti diketahui, kawasan Simpang Lima merupakan landmark Kota Semarang dan menjadi salah satu destinasi wisata, baik masyarakat setempat maupun dari kota lain. Hotel Ciputra Semarang berkomitmen untuk menciptakan suasana makan malam istimewa sambil menikmati berbagai hidangan dan pemandangan gemerlap malam kota Semarang. Para tamu juga akan ditemani dengan hiburan musik.
Erny menambahkan, sebagai hotel yang terhubung langsung dengan Mall Ciputra Semarang, Hotel Ciputra Semarang kerap dijadikan pilihan tamu yang akan menghabiskan akhir pekan ataupun masa liburan. Apalagi, Hotel Ciputra Semarang memberikan potongan harga bagi para tamu yang berbelanja di sejumlah tenant Mall Ciputra.
Atas kelebihan itu, Erny pun berharap, para wisatawan yang berkunjung ke Semarang akan merasa kurang jika tidak bermalam di Hotel Ciputra Semarang. Sebagai informasi, Hotel Ciputra Semarang memiliki kualitas pelayanan prima dan fasilitas memadai yang melebihi harapan tamu. Hotel ini juga ditunjang sistem komunikasi terbuka yang mudah di akses dengan dukungan tim inovatif dan kreatif.
Untuk informasi dan reservasi terkait paket All You Can Eat BBQ by The Pool, silakan datang langsung ke Hotel Ciputra Semarang atau hubungi nomor telepon 024–8449888 atau hotline 0851-7310-0600.