Kegiatan yang tidak boleh dilewatkan ketika bulan puasa adalah berbuka bersama. Dengan buka bersama kita bisa mempererat tali silaturahmi dengan teman atau menambah keakraban dan kehangatan bareng keluarga.
Nah, buat kamu yang lagi mencari tempat yang tepat untuk berbuka bersama di Mojokerto, berikut adalah 5 rekomendasi hotel yang bisa kamu kunjungi!
1. Aston Mojokerto
Lagi nyari tempat bukber all you can eat di Mojokerto? Aston Mojokerto menawarkan Ramadhan Vaganza all you can eat ramadhan buffet hanya dengan harga Rp 138 ribuan saja, lho Buat kamu yang ingin buka bersama secara private bareng teman atau keluarga, kamu bisa memesan paket private iftar Rp158 ribu dengan pemesanan minimal 30 pax.
Dengan harga tersebut, kamu bisa menikmati berbagai hidangan mulai dari food stall, makanan nusantara, takjil, soup, salad tradisional, serta makanan Korea, China, Arab, India atau Thailand. Saat berbuka puasa di tempat ini, kamu akan ditemani live acoustic dan aneka doorprize yang akan diundi setiap harinya.
Lokasi: Jl. Totok Kerot No.51, Sumber Gayam, Kenanten, Kec. Puri, Kabupaten Mojokerto.
2. Ayola Sunrise Mojokerto
Hotel ini juga menawarkan paket buka puasa all you can eat yang bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 128 ribu saja. Dengan tema Kampoeng Ramadhan, hotel ini menyediakan aneka menu masakan tradisional yang lezat dan bisa kamu nikmati sepuasnya di emerald bistro.
Lebih menarik lagi, Ayola Sunrise Mojokerto bakal memberikan doorprize berupa umroh, lho! Nah buat kamu yang pesan 10 pax paket berbuka puasa, kamu bakal dapat gratis 1 pax.
Lokasi: Jl. Benteng Pancasila No.9, Mergelo, Balongsari, Kec. Magersari, Kota Mojokerto.
3. Lynn Hotel Mojokerto
Selanjutnya ada Lynn Hotel Mojokerto yang ikut memeriahkan ramadhan tahun ini dengan mengadakan kampung ramadhan jilid IV dengan tema Bali Ndeso. Jika berbuka puasa di tempat ini, kamu bakal disuguhi restaurant dengan nuansa tradisional bumi Majapahit.
Hanya dengan Rp 108 ribu saja, kamu bisa mendapatkan stall manis, stall kuah, kudapan, hidangan utama, aneka sambal, stall tradisional, live cooking, hidangan pembuka, hidangan penutup, aneka kerupuk, kue tradisional, dan sup nusantara. Bila beruntung kamu juga bisa mendapatkan doorprize set sepeda keluarga atau umrah gratis, lho!
Lokasi: Jl. Empunala No.87, Mergelo, Balongsari, Kec. Magersari, Kota Mojokerto.
4. Hotel De Resort
Bukber hemat juga bisa kamu lakukan hanya dengan Rp 49 ribuan saja, lho! Kalau nggak percaya yuk cobain reservasi ke Hotel De Resort. Dengan pemesanan minimal 5 pax, kamu bisa berbuka puasa bareng teman atau keluarga di balcony de resort atau take away.
Terdapat 6 pilihan menu buka puasa yang bisa kamu sesuaikan dengan keinginanmu mulai dari ikan cabai garam, ayam chili padi, ikan saus padang, ayam betutu sambal matah, ikan saus pedas, ayam popcorn dan banyak lagi lainnya. Yang pasti kamu juga bakal dapat free kurma dan takjil. Hemat banget, bukan?
Lokasi: Jl. Raya By Pass KM.48, Mergelo, Gn. Gedangan, Kec. Magersari, Kota Mojokerto.
5. Grand Whiz Trawas
Grand Whiz Trawas juga tak kalah menarik untuk dijadikan sebagai tempat berbuka puasa di Mojokerto. Menariknya lagi, buat kamu yang memiliki nama Muhammad dan Siti atau Aisya bakal dapat diskon 50 persen, lho! Sedangkan untuk nama Umar, Usman, Ali, Abu Bakar bakal dapat diskon 25 persen.
Harga paket berbuka puasa di Grand Whizz Trawas yakni Rp 149 ribu kamu bisa all you can eat semua makanan yang disediakan. Mulai dari appetizer, sweet cake, kudapan, soup, main course, aneka gorengan, aneka penyetan, aneka sambal, show cooking, live cooking, sego campur penanggungan, pasta corner, dessert corner dan kids corner.
Lokasi: Jl. Raya Trawas, Jibru, Belik, Kec. Trawas, Kabupaten Mojokerto.
Rekomendasi hotel untuk berbuka puasa di Mojokerto di atas dapat kamu jadikan pilihan untuk bukber bareng teman, pasangan, ataupun keluarga. Selain murah, kamu juga bisa menikmati aneka hidangan lezat saat berbuka puasa.